Kareku Kandei Menyambut PJ Walikota Bima Di Puncak Festival Kumer 2024
Kim Tembe Nggoli. Rabu (12/06) Crew Kim Tembe Nggoli melakukan peliputan di SDN 39 Rabadompu Barat Kota Bima sebagai salah satu sekolah yang masuk wilayah Kelurahan Rabadompu Barat. Kegiatan tersebut yaitu acara Puncak Festival Implementasi Kurikulum Merdeka di Satuan Pendidikan SD dimana di hadiri langsung oleh PJ Walikota Bima Bapak Ir H. Muhammad Ruum dan sekaligus membuka secara resmi kegiatan tersebut.
Turut hadir dalam acara festival diantaranya Kadis Dikpora Kota Bima, Dewan Pendidikan, Pengawas Pendidikan, Kepala-kepala sekolah SD/SMP se Kecamatan Raba, Lurah Rabadompu Barat, Kaporsek Rasanae Timur, Babinsa, Bhabinkabtibmas, Ketua RT/RW, Ketua Komite dan Para Orang tua peserta didik.
Dalam kegiatan tersebut Bapak PJ Walikota disambut dengan permainan tradisional bima (mbojo) kareku kandei yang dibawakan oleh para guru-guru hebat SDN 39 Rabadompu Barat Kota Bima dengan diiringi patu mbojo. Admin