Menjaga Budaya Agar Tidak Punah, Setiap Jum'at Lurah Matakando Gelar Gotong Royong

Jum'at, 21 Januari 2022 21:03 WITA /
Gambar Berita

Menindak lanjuti komitmen dan langkah pemerintah Kelurahan Matakando dan seluruh LKK (Lembaga Kemitraan Kelurahan) dalam menggugah masyarakat untuk bergotong royong dan menjaga kebersihan lingkungan sekitar.

Kegiatan gotong royong ini dilakukan secara bergilir di tiga lingkungan, yaitu di lingkungan tolotando, lingkungan soncolela dan lingkungan rabantala setiap jum'at pagi.

Jum'at pertama (21/01/2022), seluruh LKK sepakat di hadapan Pemerintah Kelurahan Matakando untuk memulai di lingkungan tolotando,  dari RT 01, 02, 03, 04 dan RT 14. 

Lurah Matakando, Maskur, SH mengungkapkan tujuan dari kegiatan ini karna ingin menghidupkan kembali budaya yang hampir jarang terlihat lagi di tengah-tengah kehidupan masyarakat. selain itu, beliau untuk memupuk rasa kebersamaan seliruh elemen masyarakat, sehingga dalam kegiatan gotong royong bergilir ini mempererat tali silaturahmi antara lingkungan yang berada di Kelurahan Matakando Kecamatan Mpunda Kota Bima.

Ucapan terimakasih kepada seluruh elemen masyarakat yang telah berpartisipasi ikut dalam kegiatan gotong royong ini. Semoga kegiatan ini tidak hanya kegiatan temporer saja, melainkan kita semua menyadari betul kegiatan gotong royong ini harus bisa terus digalakan untuk meminimalisir timbulnya penyakit atau virus serta meminimalisir bencana banjir di Kelurahan Matakando ini.

Ketua LPM (Lembaga Pemberdayaan Masyarakat), Agussalim, S.Sos menambahkan, sebenarnya kegitaan gotong royong ini bukan menjadi solusi satu-satunya banjir, hanya saja masyarakat berikhtiar mencari solusi yang lebih mudah, dan menumbuhkan rasa cinta pada lingkungan sendiri. Pemerintah dan seluruh elemen masyarakat juga di minta agar tidak membuang sampah sembarangan, karena bagaimanapun juga kebersihan lingkungan ini merupakan tanggung jawab bersama yang harus senantiasa di jaga, tutup Agussalim.

_KIM Wadu kajuji_

 

 

Kelompok Informasi Masyarakat Kota Bima

Jam pelayanan di Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik  Bima yaitu pada pukul 08.00 - 16.00 WITA, dengan istirahat pukul 12.00 - 13.00 WITA. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Jalan Gajah Mada No 90 Penatoi Kota Bima

Email : kimkotabima@yahoo.com