Pelaksanaan Mobile Customer Service (MCS) dari BPJS Kesehatan di Kantor Kelurahan Tanjung
Kim Tanjung Bersatu (Kel. Tanjung) – BPJS Kesehatan Cabang Bima terus memberikan kemudahan akses layanan administrasi kepesertaan bagi peserta Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS). Salah satu kemudahan tersebut adalah pelayanan Mobile Customer Service (MCS) di Kelurahan Tanjung Kecamatan Rasanae Barat Kota Bima . Hal ini merupakan wujud komitmen BPJS Kesehatan Cabang Bima dalam memberikan pelayanan prima di masa pandemi Covid-19 sehingga peserta tidak perlu datang ke kantor BPJS Kesehatan.
Layanan jemput bola ini disambut dengan antusias oleh peserta JKN-KIS di wilayah Kelurahan Tanjung. Salah satu warga Kamp. Sumbawa, Arwini Puspita (37) mengaku bahwa layanan MCS sangat memudahkan. Oleh karena itu saya sangat berterima kasih kepada BPJS Kesehatan Cabang Bima karena adanya pelayanan MCS di sini,” ungkap Arwini Puspita, Selasa (11/01/2022).
Dikonfirmasi di kantor Kel. Tanjung, salah satu Pihak BPJS menambahkan bahwa hadirnya pelayanan MCS di masa pandemi Covid-19 ini juga merupakan sarana untuk menghindari kerumuman peserta di Kantor BPJS Kesehatan. Hal ini merupakan salah satu penerapan protokol kesehatan tanpa mengurangi layanan terhadap peserta.
“Kami ingin memastikan bahwa peserta JKN-KIS bisa mendapatkan pelayanan administrasi yang maksimal. program nantinya akan bergilir akan berada di seluruh Kota dan Kabupaten yang berada di wilayah kerja BPJS Kesehatan Cabang Bima,” jelasnya.