Waspada DBD, Camat Rasbar Ajak Warga Gotong Royong Bersihkan Lingkungan
KOTA BIMA - Saat memberi motivasi dan masukan kepada peserta Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kelurahan Pane yang digelar di aula Kelurahan Kamis, 2/2/23. Camat Rasanae Barat Hj. Suharni SE memberikan banyak pesan penting.
Seperti terkait bahaya serangan nyamuk demam berdarah Aedes Aegepty yang melanda di beberapa Kelurahan. Umi Suharni sapaanya mengingatkan kepada warga agar selalu waspada, mengingat bahayanya demam berdarah yang banyak memakan korban.
“Warga hendaknya sering membersihkan selokan dan saluran drainase lain. Dengan demikian, tidak ada ruang bagi nyamuk demam berdarah ini untuk berkembang biak dan mewabah di tengah-tengah masyarakat,” imbaunya.
Mantan Lurah Pane ini juga menekankan agar jangan sampai warga Kelurahan Pane menjadi korban nyamuk demam berdarah ini. Karena saat ini sedang musim hujan dan dimana-mana banyak genangan air yang bisa dijadikan tempat bersarangnya nyamuk Aedes Aegepty.
Disisi lain, dengan selalu menjaga kebersihan lingkungan, menurutnya maka lingkungan akan bersih dan sehat, sehingga pada HUT Kota Bima tahun ini akan diselenggarakan lomba kebersihan.
"Maka oleh sebab itu, diharapkan kepada RT,RW dan seluruh masyarakat untuk selalu membersihkan lingkan masing-masing,"ajaknya