Paruga Menuju Kelurahan Sehat Dan Maju

Kamis, 26 Agustus 2021 09:46 WITA /
Gambar Berita

(KIM. Asi Mbojo ) Secara administratif Kelurahan Paruga termasuk dalam Wilayah Kecamatan Rasana’E Barat, yang merupakan wilayah terluas yang ada di Kecamatan Rasana’E Barat, dengan luas wilayah  91 Ha, terdiri dari 6 Rukun Warga (RW) dan 20 Rukun Tetangga (RT), dengan pembagian lingkungan  yaitu ingkungan Suntu,lingkungan Paruga, Lingkungan Sigi,lingkungan Bara Timur,lingkungan Bara Barat dan  Sarata.

Kelurahan Paruga masih mencanangkan menjadi Daerah Pariwisata. Hal tersebut dikarenakan letak sangat strategis berdekatan dengan lokasi Museum Asi Mbojo, Masjid Sultan Muhammad  Salahuddin Bima dan beberapa tempat lainnya yang bersejarah,  dan tempat-tempat tersebut memiliki sumber daya alam yang dapat dijadikan nilai ekonomis, serta nilai bersejarah untuk Kota Bima khususnya Kelurahan Paruga.

Lurah Paruga Kamaruddin, SST yang ditemui Kru KIM Asi Mbojo Senin, 23 Agustus 2021 mengemukakan bahwa visi kelurahan Paruga adalah terwujudnya kelurahan Paruga yang maju,sehat serta mengutamakan pelayanan. Dikatakannya, dengan adanya Visi di atas Kelurahan Paruga bertekad untuk melaksanakan Visi tersebut dengan mengutamakan kualitas pelayanan serta tersedianya data Penduduk yang akurat sehingga apa yang di rencanakan dapat berjalan dengan baik.

Untuk mewujudkan visi tersebut maka diemban misi pemberdayaan Masyarakat dengan memfungsikan nilai nilai religius dan partisipasi masyarakat dalam upaya mendorong Transofmasi masyarakat.Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM)  dengan mengembangkan Sumber daya Manusia (SDM) yang memiliki daya saing tinggi dan mempu menggerakan potensi sumberdaya yang tersedia dengan demikian dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat melalui manajemen pemerintahan yang efektif dan terbuka dengan mengacu kepada prinsip       “GOOD GOVERNANCE”.Penyediaan Ifratruktur dengan mengembangkan Potensi Strategis yang dimiliki Kota Bima melalui peningkatan sarana dan prasarana kebutuhan dasar, Visi, Sosial Ekonomi dan kelembagaan untuk menunjang upaya percepatan, kepastian dan kenyamanan berusaha.(Kiki)

Kelompok Informasi Masyarakat Kota Bima

Jam pelayanan di Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik  Bima yaitu pada pukul 08.00 - 16.00 WITA, dengan istirahat pukul 12.00 - 13.00 WITA. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Jalan Gajah Mada No 90 Penatoi Kota Bima

Email : kimkotabima@yahoo.com