Baru di Lantik Jadi Lurah Pane, Nurdin SE Tinjau Budidaya Jamur Tiram Milik Karang Taruna Gemini

Kamis, 07 April 2022 16:28 WITA /
Gambar Berita

KOTA BIMA,KIM PARAPIMPI - Baru saja di Lantik menjadi Kepala Kelurahan Pane oleh Wali Kota Bima H. M. Lutfi SE pada Senin, 4 April 2022. Nurdin SE berkunjung ke RT 08 RW 03 Pane melihat langsung budidaya jamur tiram Karang Taruna Gemini Pane Rabu, 6/4/2022.

Lurah Pane melakukan pengecekan lokasi budidaya jamur tiram yang dibangun sederhana di kelurahan setempat.

"Usaha ini sangat luar biasa yang dilakukan oleh Karang Taruna, terlebih lagi di pandemi Covid-19, ternyata karang taruna tetap terus mengelola usaha, ayo teruskan,"pesan Lurah Pane.

Lurah menambahkan, bahwa budidaya jamur tiram ini harus terus diberdayakan, selain dapat meningkatkan perekonomian keluarga, juga pangan tersebut mempunyai gizi protein yang cukup tinggi.

"Insya Allah budidaya jamur tiram ini akan saya suport, demi kemajuan pemuda Pane,"katanya.

Ditempat yang sama, anggota Jamur tiram Gemini Gufran mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada Lurah Pane atas kunjungan di rumah jamur milik karang taruna.

"Terimakasih sudah berkunjung, semoga pak Lurah membina kami dalam berusaha,"harapnya.

Gufran menjelaskan, bahwa budidaya jamur tiram ini sudah kami lakukan sejak 3 tahun lebih dan kami jual perkilonya 40 ribu rupiah. "Dan alhdulilah laku terjual oleh anggota kami,"pungkasnya.

 

Kelompok Informasi Masyarakat Kota Bima

Jam pelayanan di Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik  Bima yaitu pada pukul 08.00 - 16.00 WITA, dengan istirahat pukul 12.00 - 13.00 WITA. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Jalan Gajah Mada No 90 Penatoi Kota Bima

Email : kimkotabima@yahoo.com