Di Hari Ketiga, Ratusan Jemaah Datangi Masjid Jami' Al-Muwahidin Pane melaksanakan Shalat Tarawih
KOTA BIMA, KIM PARAPIMPI - Ratusan jamaah mulai mendatangi Masjid Jami' Al - Muwahidin Pane untuk melaksanakan ibadah salat tarawih hari ke tiga di masa pandemi Covid-19.
Melalui pantauan KIM PARAPIMPI sejak pukul 18.00 WIB ratusan masyarakat warga Kelurahan Pane mulai mendatangi masjid terbesar di Kelurahan Pane itu.
Ratusan masyarakat Kelurahan Pane ataupun dari luar Kelurahan Pane antusias mendatangi masjid tersebut mulai dari warga orang dewasa, remaja, hingga membawa anak-anak mereka.
Para jemaah duduk di pelataran masjid, sambil bersiap untuk melaksanakan salat tarawih ke tiga selama pandemi Covid-19 itu.
Sambil menunggu melaksanakan salat tarawih, terlihat beberapa dari mereka melakukan aktivitas swafoto bersama keluarga, hingga bermain bersama putera-puteri mereka.
Antrean kendaraan panjang pun terlihat pada pintu masuk masjid itu, antrean mulai dari kendaraan roda dua, dan para pejalan kaki.
Salah seorang jemaah warga RW. 02 Hasan mengaku, sengaja mendatangi masjid Jami Al-muwahidin untuk melaksanakan ibadah salat tarawih berjamaah
Heso sapaanya terlihat antusias untuk salat tarawih itu, sebab menurutnya, selama Pandemi Covid-19, dirinya hanya menjalani salat tarawih di lingkungan sekitar rumah.
"Alhamdulillah, pelaksanaan bulan ramadan tahun ini dapat berlangsung seperti sebelum Pandemi Covid-19 dulu, karena sudah kembali diizinkan untuk salat tarawih berjamaah lagi," ujarnya Senin, 4 April 2022.
Oleh karena itu, ia mengharapkan pandemi Covid-19 dapat segera berlalu. Ia juga memaknakan bulan ramadan tahun ini dapat memberikan makna mendalam bagi setiap umat.