Proyek Jalan dan Drainase di Rabadompu Barat Terus Digenjot

Kamis, 04 Februari 2021 21:28 WITA /
Gambar Berita

KIM Tembe Nggoli. Rabu (03/01) Pelaksanaan proyek peningkatan kualitas permukiman kumuh Kota Bima di kawasan Kotabaru Kelurahan Rabadompu Barat Kecamatan Raba Kota Bima terus berlangsung sejak bulan Januari yang lalu. Proyek tersebut merupakan proyek Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Direktorat Jenderal Cipta Karya Balai Prasarana Pemukiman Wilayah Nusa Tenggara Barat Satuan Kerja Pelaksanaan Prasarana Permukiman Provinsi NTB bekerjasama dengan Pemerintah Kota Bima.

Ada 2 lokasi sasaran program pemerintah diantaranya Kelurahan Rabadompu Barat dan Kelurahan Rontu. Pantauan crew KIM Tembe Nggoli pekerjaan masih dalam pemasangan beton drainase dan pengerasan jalan oleh alat berat.

Proyek yang menelan biaya Rp 12.469.300.000 sesuai rencana akan dikerjakan hingga 300 hari kalender. Masyarakat berharap proyek ini dapat memberikan kesejahteraan dan keindahan serta kenyamanan di lingkungan Kotabaru khususnya.

Ketua LPM Rabadompu Barat pada waktu reses DPRD Kota Bima dapil 1 yang lalu mengeluhkan jalan yang ada di Kotabaru tersebut sangat kumuh dan rusak "alhamdulillah apa yang menjadi keluhan dan harapan masyarakat terwujud dengan adanya proyek ini" ungkapnya.

"Semoga proyek seperti ini kedepannya akan terus dilakukan oleh Pemerintah Kota Bima terutama jalan-jalan gang maupun drainase yang ada dilingkungan yang lain bisa dilaksanakan juga kedepannya" harapnya. Alamsyah

 

Kelompok Informasi Masyarakat Kota Bima

Jam pelayanan di Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik  Bima yaitu pada pukul 08.00 - 16.00 WITA, dengan istirahat pukul 12.00 - 13.00 WITA. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Jalan Gajah Mada No 90 Penatoi Kota Bima

Email : kimkotabima@yahoo.com