Walikota bantu 50 Juta, masjid Al Gamama Mande 2 dibongkar

Selasa, 12 Oktober 2021 17:50 WITA /
Gambar Berita

Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Al Gamama Mande 2 Kelurahan Mande Kecamatan Mpunda Kota Bima bersama seluruh elemen masyarakat bergotong royong membongkar struktur bangunan masjid yang berusia lebih dari 10 tahun pasca terakhir direnovasi. Selasa, 12 Oktober 2021.

Gotong royong yang dilakukan sudah berjalan 2 hari, setelah sebelumnya Panitia Pembangunan Masjid, RT/RW, dan seluruh masyarakat melakukan musyawarah yang berlangsung di masjid setempat.

Walikota Bima melalui Bagian Kesra Setda Kota Bima memberikan bantuan untuk masjid Al Gamama Mande 2 Kelurahan Mande sebesar Rp. 50 Juta yang diterima oleh BKM Al Gamama melalui rekening masjid setempat pada bulan september 2021 lalu.

Ketua BKM Al Gamama Mande 2 Aksan, SE menyampaikan, dengan adanya bantuan dari Walikota Bima sebesar 50 Juta kita dahulukan pembongkaran masjid yang dinilai sudah lapuk dan terlihat tanda kerusakan yang cukup parah. Ia berharap semoga Walikota Bima pada tahun berikutnya dapat kembali membantu Masjid Al Gamama Mande 2 lebih besar lagi dari tahun ini. Harapnnya.

Tokoh Masyarakat lainnya Syafruddin H. Nurdin yang sekaligus mantan Ketua BKM Al Gamama pada saat musyawarah 2 hari lalu menyampaikan, ia meyakini akan banyak hamba-hamba Allah yang akan menyumbangkan sebagian rejekinya untuk kelanjutan pembangunan Masjid Al Gamama, yang terpenting kita harus memulai dulu sesuai dengan bantuan dari Bapak Walikota Bima kita, insya allah beliau tetap akan membantu masjid kita pada tahun  berikutnya.** Ungkap Pak Sefo.

Kelompok Informasi Masyarakat Kota Bima

Jam pelayanan di Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik  Bima yaitu pada pukul 08.00 - 16.00 WITA, dengan istirahat pukul 12.00 - 13.00 WITA. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Jalan Gajah Mada No 90 Penatoi Kota Bima

Email : kimkotabima@yahoo.com