PPS Mande Umumkan Hasil Penelitian Administrasi Calon Anggota KPPS Pemilu 2024

Minggu, 24 Desember 2023 19:37 WITA /
Gambar Berita

Pelaksanaan pemilu 2024 tersisa 50 hari lagi menuju hari pencoblosan 14 Februari 2023, Komisi Pemilihan Umum (KPU) melalui Panitia Pemungutan Suara Kelurahan Mande saat ini tengah mempersiapkan sumber daya manusia petugas KPPS yang mumpuni dalam rangka mensukseskan pemilu 2024 terselenggara dengan baik.

PPS Kelurahan Mande sejak tanggal 11-20 Desember 2023 telah melaksanakan proses pembukaan pendaftaran calon KPPS sehingga terjaring sebanyak 64 orang pelamar.

Kemudian tahapan selanjutnya, PPS Kelurahan Mande menjalani proses dan tahapan seleksi dari sejumlah berkas yang diajukan para pelamar KPPS pada tahapan proses penelitian administrasi.

Ketua PPS Kelurahan Mande, Jauhar Ansari, S.Pd mengatakan, proses perekrutan calon anggota kelompok penyelenggara pemungutan suara untuk pemilu 2024 telah dilakukan dimulai sejak tanggal 11 hingga 20 Desember 2023.

"Alhamdulillah, jumlah pelamar sebanyak 64 orang. Dari hasil penelitian administrasi, 62 orang dinyatakan memenuhi syarat, 2 orang lainnya dinyatakan tidak memenuhi syarat, Pengumanannya hari ini kami sampaikan melalui tempat umum seperti masjid dan tempat-tempat umum lainnya" ujarnya.

Jauhar menyebut, setelah proses pengumuman hasil penelitian administrasi bagi calon anggota KPPS, tahapan selanjutnya yakni tanggapan dan masukan masyarakat terhadap calon KPPS mulai tanggal 23 sampai 28 Desember 2023.

"Sesuai kuota anggota KPPS Kelurahan Mande dibutuhkan sebanyak 49 orang. Setelah tahapan tanggapan dan masukan masyarakat usai, kami umumkan hasil seleksi anggota KPPS tanggal 29-30 Desember 2023". Jelasnya.

Kelompok Informasi Masyarakat Kota Bima

Jam pelayanan di Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik  Bima yaitu pada pukul 08.00 - 16.00 WITA, dengan istirahat pukul 12.00 - 13.00 WITA. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Jalan Gajah Mada No 90 Penatoi Kota Bima

Email : kimkotabima@yahoo.com